Tags

, , , ,

wishful wednesday

Selamat hari Rabu! Jakarta heboh dengan hujan dan banjir, mudah-mudahan segera surut dan yang terkena musibah cepat mendapat pertolongan.

Semoga suramnya hari ini tidak mengurangi niat berangan-angan, ya. Aku sendiri masih melanjutkan edisi mupeng di Singapore beberapa waktu yang lalu. Dan berikut adalah satu lagi buku yang kemarin sempat dipegang-pegang di Kinokuniya Singapore, tapi akhirnya kalah oleh buku lain.

More Than This by Patrick Ness, bercerita tentang seorang anak yang tenggelam, dan ketika ia sadar kembali, ia sudah berada di dunia yang meskipun mirip dengan dunianya yang dulu, namun terlihat sepi dan ditinggalkan semua orang.

more than thisA boy named Seth drowns, desperate and alone in his final moments, losing his life as the pounding sea claims him. But then he wakes. He is naked, thirsty, starving. But alive. How is that possible? He remembers dying, his bones breaking, his skull dashed upon the rocks. So how is he here? And where is this place? It looks like the suburban English town where he lived as a child, before an unthinkable tragedy happened and his family moved to America. But the neighborhood around his old house is overgrown, covered in dust, and completely abandoned. What’s going on? And why is it that whenever he closes his eyes, he falls prey to vivid, agonizing memories that seem more real than the world around him? Seth begins a search for answers, hoping that he might not be alone, that this might not be the hell he fears it to be, that there might be more than just this. . . .

Patrick Ness memang paling jago bermain-main dengan kisah dystopia yang lain daripada yang lain. Serial Chaos Walking-nya masih merupakan favoritku sampai sekarang. And I know, Ness can make a book more than just the rest 🙂

Share Wishful Wednesday mu yuk 🙂

  • Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  • Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  • Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  • Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)